Telpon : (0461) 21053

KESPRO REMAJA

Program Kesehatan Reproduksi Remaja di Puskesmas Jatibaru




Kesehatan reproduksi (Kespro) merupakan salah satu hak mendasar yang dimiliki setiap orang, mengandung konsep dan hak-hak reproduksi yang harus terpenuhi sepanjang siklus hidupnya. Kesehatan reproduksi adalah keadaan sehat secara fisik, mental dan sosial secara utuh, tidak semata-mata bebas dari penyakit atau kecacatan yang berkaitan dengan sistem, fungsi dan proses reproduksi.

Pelayanan Kespro Remaja di Puskesmas Jatibaru bertujuan untuk mencegah dan melindungi remaja dari perilaku seksual beresiko dan perilaku lainnya yang dapat berpengaruh terhadap kesehatan reproduksi. Selain itu juga mempersiapkan remaja untuk menjalani kehidupan reproduksi yang sehat dan bertanggung jawab yang meliputi persiapan fisik, psikis dan sosial untuk menikah dan menjadi orang tua pada usia yang matang.

Kegiatan Program Kespro Remaja di Jatibaru adalah memberikan edukasi pada remaja tentang kesehatan reproduksi, pelayanan konseling, upaya peningkatan kemampuan remaja  dalam penerapan pendidikan dan ketrampilan hidup sehat. Program Kespro melayani konseling remaja sakit, Posyandu Remaja, penyuluhan Kespro di sekolah dan pembentukan Konselor Remaja.